-->

Ads 720 x 90

Fiksioner Free Blogger Theme Download

Sejarah Jelajah Sumatera

Berawal dari sebuah Grup Facebook yang dibuat oleh teman saya Uri Rizal  (Uri) yakni Grub Jelajah Sumatera. Saya menawarkan diri untuk membuat versi webnya agar bisa menjangkau seluruh Indonesia dan dunia. 

Saat itu saya masih menggunakan sub domain gratis dari blogspot yakni https://JelajahSumateraIndonesia.blogspot.com. Kemudian terbentuklah tim pertama JelajahSumatera.Net 4 September 2017. Saya sendiri sebagai tim media web development dan Uri Rizal sebagai tim liputannya.

Sudah lama saya ingin membuat web yang khusus membahas seputar pariwisata. Saya ingin belajar mendokumentasikan dengan baik perjalanan wisata yang saya dan teman-teman lakukan sambil mempromosikan tempat-tempat wisata yang ada di kawasan Provinsi Sumatera Selatan dan pulau Sumatera. Namun, tidak kunjung terlaksana, sebab saya jarang melakukan tour wisata dan entah kapan baru akan berwisata lagi 

Bersama saudara, Saya memiliki peralatan untuk melakukan camping yang kami sewakan kepada mereka yang ingin camping. Meski punya peralatan tapi kami jarang sekali melakukan tour wisata.

Teman saya Uri itu memang hobi traveling dan sudah berkali-kali melakukan tour wisata. Bersama kami membangun generasi awal JelajahSumatera. Uri menggunakan tenda kami untuk melakukan tour atau Trip pariwisata. Beberapa catatan perjalanannya saya posting di web JelajahSumatera.

Sibuk urusan Kerja
Teman saya Uri kemudian memutuskan untuk kembali bekerja dan otomatis Grub Facebook Jelajah Sumatera menjadi sedikit terbengkalai. Konten tulisan perjalanan wisata untuk web JelajahSumatera pun terhenti.

Pindah ke Instagram?
Orang-orang sekarang sudah mulai merambah platform baru yakni Instagram. Saya kemudian ikut juga membuat akun Instagram @jelajahsumatera. Saya mengajak saudara kembar saya Deki Firmansyah untuk bersama mengelola JelajahSumatera.

Menyiasati konten catatan perjalanan yang kurang akun Instagram @jelajahsumatera berubah menjadi akun repost yang fokus pada promosi pariwisata yang ada di wilayah pulau Sumatera. Tentu saja sekedar foto-foto selfie tanpa background tempat wisata yang terlihat jelas tidak akan kami repost.

Membuka akun Instagram tidak berarti kami melupakan Facebook dan web. Kami memiliki fanpage di Https://Facebook.com/jelajahsumateraofficial. Domain JelajahSumatera.net kami kaitkan ke akun Instagram @jelajahsumatera. Meski dengan segala keterbatasannya setidaknya kami punya cita-cita untuk mendokumentasikan perjalanan wisata yang kami lakukan nantinya sambil mempromosikan Dunia pariwisata di tanah Sumatera.

Logo baru, partner baru
Seorang teman saya, Jesa Zurandika (jesa) punya usaha desain logo. Jesa membuat akun Instagram @pabriklogollg. Kemudian kami membentuk partnership dimana jesa membuatkan logo khusus untuk JelajahSumatera yang lebih keren. Terimakasih Jess.

Domain baru JelajahSumatera.com
Kamis, 6 September 2018 sekitar pukul 22.24 saya menerima email tanda Domain JelajahSumatera.com pesanan saya telah aktif. Berawal dari kesulitan saat mentransfer domain JelajahSumatera.net maka saya memutuskan untuk membeli domain baru JelajahSumatera.com

Semoga Jelajah Sumatera bisa bermanfaat bagi perkembangan dunia pariwisata di Indonesia.  Aamiin.

Beginilah cara kami dalam bekerja untuk Indonesia. Tidak punya banyak uang bukan berarti tidak bisa berbuat sesuatu demi kemajuan pariwisata di Indonesia😊. 

TTD
Dekat Firhansyah

  • Founder JelajahSumatera
Deka Firhansyah, S.I.P.
Saya saudara kembar dari Deki Firmansyah, S.E. Seorang pelajar yang masih ingin terus belajar. Biasa di panggil Dek, meski saya lebih suka dipanggil DK atau cukup K. Kami Blogger asal Kota Pangkalan Balai, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan kelahiran Selasa, 29 Maret 1994. Senang berbagi informasi sejak kenal internet dan Facebook kemudian mengantarkan saya mengenal blog. Rutin menulis apa saja yang ingin saya tulis termasuk curhat di blog sejak tahun 2016. Selengkapnya kunjungi halaman about.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter