Palembang - Lahat
Begitu banyak destinasi tempat liburan di Sumatera. sebagai anak petualang yang mengisi waktu kekosongan dengan cara menikmati panorama alam.
Bagian pertama ini aku akan bercerita tentang perjalananku ke kota Lahat.
Salah satu destinasi wisata yang ada di Sumatera Selatan dengan pesona alam yang sangat luar biasa. Bersama 3 partnerku, kami melakukan perjalanan dari Palembang menggunakan motor, aku (Deka), Nailus, Azmi, dan Chela.
Salah satu destinasi wisata yang ada di Sumatera Selatan dengan pesona alam yang sangat luar biasa. Bersama 3 partnerku, kami melakukan perjalanan dari Palembang menggunakan motor, aku (Deka), Nailus, Azmi, dan Chela.
Aku dan partner berangkat dari Palembang pukul 08.00. Dengan jarak tempuh kurang lebih 200km Palembang - Lahat. Kami menempuh perjalanan santai dengan kecepatan antara 70-80 km/jam. dalam perjalanan tak ada hambatan yang berarti, hanya saja mobil-mobil besar, truk batu bara dan juga kondisi jalan yang sedikit berlubang, memperlambat perjalanan kami menuju kota Lahat.
Pukul 10.15 kami tiba di kota Prabumulih untuk beristirahat sejenak, meregangkan pinggang dan memulihkan stamina yang begitu melelahkan akibat jalan yang di penuhi mobil besar & kondisi jalan yang jelek. Kami beristirahat di SPBU Lembak dekat Kota Prabumulih sekaligus mengisi bensin untuk melanjutkan perjalanan kami.
Pukul 10.45 kami melanjutkan perjalanan, dengan stamina yg baru terisi membuat kami kembali bersemangat untuk menuju panorama alam yang begitu indah di kota Lahat.
Sekitar pukul 12.10 kami tiba di kota Muara Enim, kami tetap melanjutkan perjalanan.
Akhirnya, kami tiba di kota Lahat pukul 13.00 kami beristirahat sebelum menuju ke Bukit Besak untuk melaksanakan Sholat Dzuhur di salah satu Masjid terdekat. Setelah menunaikan Sholat kami melanjutkan perjalanan menuju Taman Wisata Bukit Selero Lahat. Kami pun memarkirkan motor kurang lebih pukul 13.30, setelah itu kami melanjutkan perjalanan berjalan kaki mendaki Bukit Besak.
Badan bagai tak ada rasa karena lelah dalam perjalanan dari Palembang menuju Lahat. Dalam pendakian kami bertemu beberapa orang pendaki yg turun. Sekitar 2 jam kami sampai di puncak Bukit Besak, akhirnya lelah kami pun terbayar akan keindahan alam nan hijau.
Kami pun bergegas mendirikan tenda agar kami dapat beristirahat sebelum foto-foto. Sekitar pukul 15.45 kami melaksanakan Sholat Asar dan mengganti Whudu dengan Tayamum (ngak ada air). setelah sholat.,, beberapa pendaki lain pun ikut melaksanakan Sholat bersama kami.
Kami pun bergegas mendirikan tenda agar kami dapat beristirahat sebelum foto-foto. Sekitar pukul 15.45 kami melaksanakan Sholat Asar dan mengganti Whudu dengan Tayamum (ngak ada air). setelah sholat.,, beberapa pendaki lain pun ikut melaksanakan Sholat bersama kami.
Hingga tiba senja di sore itu, kami menikmati keindahan sunset yang begitu indah. cahaya kuning berpadu merah serta panorama alam yang begitu indah membuat kami takjub akan keindahan Sang Pencipta.
Tiba Maghrib, kami bergegas melaksanakan Sholat Maghrib bersama pendaki lain. di pelataran yg berlapikan alas seadanya.
Seperti biasanya, kami bertayamum untuk menggantikan wudhu. tak lama kami pun melaksanakan Sholat Isya. sekitar pukul 20.00 malam, kami pun berkumpul bersama pendaki yang lain, untuk bersilaturahim, bercanda, bersenda gurau, bernyanyi menikmati indahnya malam dengan suguhan hangatnya kopi.. hwkkwk (syukur saat itu cuaca cerah). tak terasa dingin menusuk kulit kami pun bergegas memasuki tenda.
Seperti biasanya, kami bertayamum untuk menggantikan wudhu. tak lama kami pun melaksanakan Sholat Isya. sekitar pukul 20.00 malam, kami pun berkumpul bersama pendaki yang lain, untuk bersilaturahim, bercanda, bersenda gurau, bernyanyi menikmati indahnya malam dengan suguhan hangatnya kopi.. hwkkwk (syukur saat itu cuaca cerah). tak terasa dingin menusuk kulit kami pun bergegas memasuki tenda.
Aku dan Nailus bertenda berdua. sedangkan Azmi dan Chela bertenda berdua...
Pukul 05.00 dinginnya subuh membangunkan kami dari tidur yang nyenyak untuk Sholat, setelah sholat kami pun menuju arah timur dari bukit untuk melihat keindahan Sunrise di pagi yang sejuk.
Matahari pun mulai menampakkan cahayanya yang begitu indah dengan hembusan embun yang begitu dingin.. sambil membongkar tenda untuk melanjutkan perjalanan kami pun berfoto2.
Matahari pun mulai menampakkan cahayanya yang begitu indah dengan hembusan embun yang begitu dingin.. sambil membongkar tenda untuk melanjutkan perjalanan kami pun berfoto2.
Nailul n Azmi yang saat itu baru di wisuda berfoto menggunakan Toga mereka.. jd malu aku,,, yang belum tamat-tamat.
Pukul 07.00 kami turun untuk melanjutkan perjalanan. tiba di mana kami menitipkan motor kami, kami pun langsung bergegas menuju Curug Buluh. Berangkat menggunakan motor pukul 08.00 kami tiba di Curug pukul 9.00.
Kami pun terpesona melihat keindahan Curug dengan kesegaran airnya. Pukul 10.30an kami melanjutkan perjalanan pulang menuju kuta Palembang. Sekitar pukul 17.00 kami tiba di kota Palembang dengan catatan diselingi berhenti untuk beristirahat dan sholat.
Kami pun terpesona melihat keindahan Curug dengan kesegaran airnya. Pukul 10.30an kami melanjutkan perjalanan pulang menuju kuta Palembang. Sekitar pukul 17.00 kami tiba di kota Palembang dengan catatan diselingi berhenti untuk beristirahat dan sholat.
Catatan buat teman-teman
1. Jangan tinggalin kewajiban
2. Jangan tinggalin keamanan
jaket
sepatu
sleping bed
alat alat pendukung lainnya.
3. Berdoa
oh iya,....
untuk masalah motor
1. Pastikan motor dalam kondisi terbaik
2. Bensin sih sekitar 12ltr p/p
3. jangan kebut-kabutan
4. Ingat pacar wkwkkw (bagi yg punya)
thank ya sobat....
Post a Comment
Post a Comment
Kami menunggu komentar dari kamu :)